Kamis, 12 April 2018

ANAK USAHA PELINDO II MELANTAI DI BURSA AKHIR 2017

Share & Comment
Jakarta – Anak usaha PT Pelabuhan Indonesia II (Pelindo II), yaitu PT Jasa Armada Indonesia, akan melepas saham perdananya di Bursa Efek Indonesia (BEI) di akhir 2017 atau triwulan IV-2017. Jasa Armada Indonesia (JAI) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang layanan pemanduan dan penundaan kapal, angkutan laut dan layanan maritim.
Direktur Utama PT Pelindo II, Elvyn G Masassya mengungkapkan, pencatatan saham perdana anak usahanya akan dilakukan menggunakan buku April 2017 dan sedang tahap akhir.
“Kita rencanakan tahun ini memang menggunakan buku April. Kita harapkan triwulan IV, bisa Oktober bisa November,” jelas Elvyn di Kementerian BUMN, Jakarta Pusat, Senin (12/6/2017).
JAI akan melepas 20% sahamnya di BEI dengan target dana mencapai Rp 2 triliun. Dana yang didapatkan akan digunakan untuk mengembangkan lini usahanya.
“Untuk JAI ini target Rp 2 triliun akan kita lepaskan 20%,” ujar Elvyn.
Setelah mencatatkan saham perdana JAI tahun ini, Elvyn berencana mencatatkan saham perdana dua anak usaha Pelindo II lainnya tahun depan, antara lain PT Indonesia Kendaraan Terminal dan PT. Pelabuhan Tanjung Priok. Kedua anak usaha tersebut ditargetkan menghimpun dana masing-masing RP 2 triliun.
“Dua lagi tahun depan, Indonesia Kendaraan Terminal 20% satu lagi terminal operator Pelabuhan Tanjung Priok sama 20%. Saham kita lepas target Rp 20 triliun dengan total proceed Rp 6 triliun (tiga anak usaha),” ujar Elvyn. (ang/ang)
Tags:

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

IPC LOGO

PT.AKSES PELABUHAN INDONESIA

Copyright © PT Akses Pelabuhan Indonesia