Kamis, 12 April 2018

DI BELANDA, AHOK DAN RJ LINO SEPAKATI PENGEMBANGAN ‘NEW PRIOK’

Share & Comment
Gubernur DKI Jakarta, Basuki Purnama (Ahok) bertemu Direktur Utama PT Pelindo II (Persero), RJ. Lino di Rotterdam Belanda. Keduanya bertemu untuk membahas program pengembangan Pelabuhan Tanjung Priok serta kawasan di sekitar pelabuhan. Hal ini ditulis Ahok dalam situs ahok.org, dikutip Kamis (24/9/2015).
Pertemuan tersebut berlangsung pada Senin lalu (21/9/2015).
“BUMD Pelindo 2 dan Pelindo 3 dan Port of Rotterdam join dan saham PT KBN diserahkan ke Pelindo II dan Jakpro untuk menaikkan nilai lahan industri dan logistik untuk pelabuhan laut Jakarta. Saya jamin tidak akan ada intervensi politik untuk bisnis ini, nilai US$ 5 miliar untuk New Tanjung Priok Port,” tulis Ahok.
Pertemuan Ahok dan Lino tidak berhenti disitu. Keduanya pada Rabu kemarin (23/9/2015), kembali melakukan kesepakatan. Lino, kata Ahok, menyepakati adanya pembangunan pulau baru hasil reklamasi di sekitar area Pelabuhan New Priok.
Pelabuhan New Priok merupakan pelabuhan baru yang dibangun di atas laut Tanjung Priok. Sedangkan, program reklamasi pulau-pulau di sekitar New Priok masuk ke dalam pembangunan tanggul raksasa (giant sea wall) di utara Jakarta.
“Pak Lino dari Pelindo II sepakat, pulau sekitar Tanjung Priok yang direklamasi bernama M, O, P, Q akan menjadi tambahan dari pulau N (New Tanjung Priok Port). Semua akan digabung dengan nama Port of Jakarta,” ujarnya.
Setelah bertemu Lino, Ahok melanjutan pertemuan dengan Walikota Rotterdam dan Direksi Port of Rotterdam. Ahok berbicara tentang pengembangan pelabuhan. Ahok juga meninjau lokasi yang mirip dengan rencana pengembangan giant sea wall.
Tags:

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

IPC LOGO

PT.AKSES PELABUHAN INDONESIA

Copyright © PT Akses Pelabuhan Indonesia